TUGAS AKHIR KEBIDANAN
Gambaran Faktor-faktor Penyebab Terjadinya Robekan Perineum pada Ibu Bersalin di BPS Ny Endah Myastoeti Amd Keb
Angka kematian ibu (AKI) di Indonesia masih sangat tinggi bahkan tahun 2009 terjadi 19 kasus kematian ibu melahirkan, Diketahui lima penyebab AKI terbanyak, yaitu perdarahan 28%, eklampsi 24%, infeksi 11%, partus lama 5%, dan abortus 5%. Perdarahan sebagai penyebab kematian ibu terbanyak merupakan hal penting yang harus diketahui cara pencegahan, penyebab, tanda gejala dan penanganannya. Salah satu penyebab terjadinya perdarahan pada ibu post partum adalah robekan perineum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran faktor - faktor yang mempengaruhi robekan perineum, antara lain : usia ibu, paritas ibu, posisi persalinan, serta berat badan janin.rnDesain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain deskriptif, dengan populasi semua ibu bersalin di BPS Ny. “E” yang berjumlah 40 ibu bersalin dan sampel di ambil dengan teknik purposive sampling yang di laksanakan pada bulan Januari – Juli 2011. Teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan data sekunder, yaitu dari regester persalinan yang meliputi biodata pasien, lembar partograf, berat badan bayi baru lahir dan kondisi perineum saat persalinan.rnBerdasarkan hasil penelitian, didapat hasil yang kurang signifikan sehingga diperoleh kesimpulan bahwa faktor paritas ibu, posisi persalinan, serta berat badan janin tidak mempengaruhi terjadi nya robekan perineum pada ibu bersalin.rnDengan adanya penelitian ini diharapkan mampu memberikan tambahan pengetahuan tentang persalinan sehingga masyarakat pada umumnya memahami tentang proses persalinan dan robekan perineum pada khususnya, dan untuk peneliti selanjutnya diharapkan dapat menemukan hasil yang signifikan untuk meneliti faktor-faktor penyebab terjadinya robekan perineum pada ibu bersalin.rnKepustakaan : 35 kepustakaan (2001 - 2010)rnKata kunci : robekan perineum.rnvii
020110060 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain