TUGAS AKHIR KEBIDANAN
HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU MOBILISASI DINI PADA IBU NIFAS PASCA PERSALINAN NORMAL DI BPS MASTUROH KEC. TAJINAN MALANG
Pada masa nifas terjadi perubahan fisiologis. Asuhan masa nifasrndiperlukan dalam periode ini karena merupakan masa kritis baik ibu maupunrnbayinya. Diperkirakan 60 % kematian ibu akibat kehamilan tejadi setelahrnpersalinan dan 50 % kematian masa nifas terjadi dalam 24 jam pertama (Retnorndan Wulandari, 2009). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubunganrnantara pengetahuan dengan perilaku mobilisasi dini pada ibu nifas.rnPenelitian dilaksanakan dengan analitik komparatif dengan menggunakanrnpendekatan cross sectional. Pengisian kuisioner diberikan secara langsungrnkepada 21 ibu nifas dan juga mengamati perilaku mobilisasi dini ibu nifas.rnPengambilan sampel mengggunakan purposive sampling. Variabel bebasrnpengetahuan mobilisasi dini dan variable terikat perilaku ibu nifas.rnHasil dari penelitian yaitu dari 21 ibu nifas, terdapat 10 orang (47,61%)rnberpengetahuan baik dan melakukan mobilisasi dini, 8 orang (38,10%)rnberpengetahuan cukup juga melakukan mobilisasi dini, dan 3 orang (14,29%)rnberpengetahuan kurang tidak melakukan mobilisasi dini. Berdasarkan hasil ujirnKolmogorov-smirnov secara SPSS, didapatkan nilai significancy atau p valuern0.012. karena p (0,012) < α (0,05), maka H0 ditolak dan dapat diketahui bahwarnterdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan perilakurnmobilisasi dini pada ibu nifas pasca persalinan normal.rnKesimpulan yang dapat diambil adalah sebagian besar pengetahuan iburnnifas tentang mobilisasi dini adalah baik, yaitu 47,61%. Sebagian besar ibu nifasrnyang mobilisasi dini yaitu 85,71%. Terdapat hubungan antara pengetahuanrndengan perilaku mobilisasi dini pada ibu nifas. Diharapkan adanya penyuluhanrndari bidan dan kader tentang mobilisasi dini atau pemberian KIE pada ibu-iburnhamil, pada waktu ANC atau pada saat di posyandu. Sehingga nanti pada saatrnselesai bersalin ibu-ibu dapat melakukan mobilisasi dini dengan benar.
020120130 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain