TUGAS AKHIR KEBIDANAN
Faktor-faktor yang Menghambat Pemberian ASI Eksklusif di Desa Ampeldento Kecamatan Pakis Kabupaten Malang
ASI eksklusif adalah memberikan ASI saja tanpa tambahan makanan/minuman lainnya sampai bayi berusia 6 bulan. ASI merupakan makanan yang paling sempurna dimana kandungan gizinya sangat sesuai untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi. Upaya pemberian ASI eksklusif pada akhir-akhir ini sangat menurun. Di Desa Ampeldento Kec. Pakis Kab. Malang banyak ibu-ibu yang tidak memberikan ASI eksklusif pada bayinya. Dari 35 ibu yang mempunyai bayi berusia 0-6 bulan hanya 3,3% yang melaksanakan ASI eksklusif. Sehingga cakupan ASI eksklusif di daerah tersebut sangat rendah. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang menghambat pemberian ASI eksklusif.rnJenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan alat ukur penelitian berupa kuesioner terbuka dan kuesioner tertutup. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu-ibu yang mempunyai bayi berusia 0-6 bulan pada bulan Mei-Juni 2008. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik total populasi sampling sebanyak 32 orang.rnHasil penelitian menunjukkan faktor-faktor yang menghambat pemberian ASI eksklusif antara lain : perubahan sosial budaya, sebagian besar ibu bekerja sebanyak 26 responden (81,25%), sebagian kecil meniru teman, tetangga atau orang terkemuka yang memberikan susu botol sebanyak 5 responden (15,63%) dan sebagian kecil merasa ketinggalan zaman jika menyusui bayinya sebanyak 6 responden (18,75%). Pada faktor psikologis, sebagian kecil ibu takut kehilangan daya tarik sebagai seorang wanita jika menyusui bayinya sebanyak 5 responden (15,63%) dan sebagian kecil ibu mengalami tekanan batin sebanyak 4 responden (12,5%). Pada faktor fisik ibu, sebagian kecil ibu mengalami sakit pada payudara sebanyak 9 responden (28,12%) dan sebagian kecil pengeluaran ASI ibu tidak lancar sebanyak 10 responden (31,25%). Saran dari penelitian ini adalah agar ibu-ibu yang mempunyai bayi usia 0-6 bulan dapat memerah ASI-nya sebelum pergi bekerja.rn
020080064 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain