Text
Air, Kebersihan, Sanitasi dan Kesehatan Lingkungan menurut Agama Islam
Ajaran islam tentang air, sanitasi, kebersihan dan kesehatan lingkungan belum diketahui dan difahami oleh segenap lapisan umat, sehingga sering kali penyakit berjangkit disebabkan karena air yang tidak bersih dan sanitasi yang buruk. Oleh karena itu, diperlukan penyebarluasan pengetahuan dan pemahaman tentang air, sanitasi, kebersihan dan kesehatan lingkungan menurut ajaran Islam yang ditunjang dan dilengkapi dengan ilmu kesehatan. Umat Islam Indonesia, sebagai bagian terbesar dari rakyat Indonesia, merupakan golongan yang paling berkepentingan bagi terwujudnya hidup sehat wal afiat sebagai pengamalan ajaran islam. Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, pembaharuan buku tentang AIR, SANI- TASI, KEBERSIHAN DAN KESEHATAN LINGKUNGAN MENURUT AJARAN ISLAM yang sebelumnya ditulis pada tahun 1992, telah diselesaikan. Kepada semua pihak, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya atas bantuan dan kerjasama yang baik sehingga terbitnya buku ini, terutama kepada Kementrian Kesehatan dan perwakilan UNICEF untuk Indonesia Mudah-mudahan buku ini memberi manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat dalam meningkatkan kualitas hidup yang sehat wal afiat serta diharapkan buku ini menjadi pegangan bagi para ulama, mubaligh dan khatib dalam memasyarakatkan dan membudayakan air bersih, sanitasi, kebersihan dan kesehatan lingkungan. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan taufiq dan hidayah-nya serta meridhai usaha ini sebagai amal shaleh kita semua. Amin. Jakarta, Syawal 1436 H Agustus 2015 M TIM PENULIS Air, Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan Menurut Agama Islam i
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain