Text
HUBUNGAN INTENSITAS PENCAHAYAAN DENGAN KELELAHAN MATA PADA GAMER DI INFINITY GAME KOTA MALANG
ABSTRAK
Adegian Mayang Anggi Zogara. 2022. Hubungan Intensitas Pencahayaan dengan Kelelahan Mata pada Gamer di Infinity Game Kota Malang. Skripsi. STIKES Widyagama Husada.
Misbahul Subhi, S.KM., M.KL. Septia Dwi Cahyani, S.KL., M.KL
Latar Belakang: Game Playstation merupakan produk perkembangan teknologi yang bergerak di bidang permainan. Perkembangan game playstation di Kota Malang sangat pesat, di mana banyak berdiri rental-rental playstation yang tersebar. Intensitas pencahayaan yang dipancarkan oleh monitor menyebabkan kelelahan mata karena pancaran sinar biru dari layar. Studi pendahuluan yang dilakukan pada tanggal 28 Maret 2022 pada 10 orang responden, diperoleh responden bermain game >3 jam sehari dan 8 dari 10 responden merasakan kelelahan mata seperti mata kering dan kabur pada mata. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan intensitas pencahayaan dengan kelelahan mata. Metode: Metode penelitian yang digunakan adalah survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling yang berjumlah 96 responden. Analisis menggunakan uji Chi Square untuk mengetahui hubungan kedua variabel yang diuji.
Hasil: Mayoritas responden berusia 20-30 tahun, berjenis kelamin laki-laki, intensitas pencahayaan tidak memenuhi syarat, jarak pandang ≤50 cm dan lama bermain ≥2 jam. Terdapat hubungan usia dan intensitas pencahayaan dengan kelelahan mata. Tidak terdapat hubungan arak pandang dan lama bermain dengan kelelahan mata. Kesimpulan: Dari hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan terdapat hubungan antara intensitas pencahayaan dengan kelelahan mata.
Kepustakaan : 75 kepustakaan (1990 – 2022)
Kata kunci : Intensitas Pencahayaan, Kelelahan Mata, Game Playstation
0202201626 | REF 617.71 ZOG h | STIKES WGH | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain